DomaiNesia, Mitra PANDI dan Registrar Domain Indonesia
Hai DomaiNesians! Ada kabar gembira nih. Mulai tanggal 2 Juni 2021, DomaiNesia resmi menjadi registrar PANDI.
Melalui PT Registrasi Neva Angkasa (RNA), DomaiNesia telah resmi menjadi registrar domain Indonesia seperti .id, co.id, or.id, ac.id, dan lain-lain. Dengan demikian, DomaiNesia optimis akan memberikan pelayanan yang lebih baik bagi DomaiNesians.
DomaiNesia resmi menjadi mitra Pandi dalam memasarkan domain Indonesia setelah melewati seleksi, memenuhi persyaratan dan tahapan yang diperlukan.
Registrar Domain Indonesia
Domain registrar berbeda dengan domain registry. Domain registrar merupakan penyedia layanan registrasi domain.
Domain registrar mengelola pemesanan nama domain bersama dengan IP address untuk nama domain.
Domain Indonesia sendiri adalah nama domain yang menggunakan ekstensi .id dan merupakan bagian dari ccTLD atau Country Code Top Level Domain.
Keuntungan menggunakan domain .id adalah kita bisa memperlihatkan dengan bangga identitas negara.
DomaiNesia juga mendukung setiap kita untuk menggunakan domain asli Indonesia, supaya brand asli Indonesia ini dikenal baik oleh dunia Internasional.
Menggunakan beberapa ekstensi domain Indonesia memerlukan beberapa persyaratan. Terutama ekstensi domain yang diperuntukan bagi organisasi atau sekolah.
Baca Juga: Cari Tahu Perbedaan Registry, Registrar dan Registrant
Butuh Website? Ke DomaiNesia Aja
DomaiNesia akan selalu berusaha menyediakan pelayanan yang terbaik. Menjadi registrar dan bermitra dengan Pandi adalah salah satunya.
DomaiNesia menyediakan hosting berbasis SSD yang super cepat berbasis cloud. Dilengkapi dengan Bandwidth, Inodes, dan VMEM yang unlimited.
Tidak hanya itu, hosting di DomaiNesia juga sudah mendukung IPV6 dan WordPress Accelerator, yang merupakan fitur penting.
DomaiNesia juga menyediakan banyak domain yang sesuai dengan kebutuhan website seperti .com, .store, .online, .xyz, .press, .space dan masih banyak lagi.
Kamu juga tidak perlu bingung menentukan nama domain. Cukup masukan nama yang kamu inginkan di fitur Domain Suggestion Tool DomaiNesia.
Website tidak hanya digunakan untuk keperluan besar lho, DomaiNesians. Kamu juga bisa menggunakan website untuk memaparkan profil seperti portofolio online atau blog untuk menuangkan ide-ide menarik. Siap punya website?