Apa Saja Sih, Plugin Contact WordPress Terbaik dan Gratis?
Apakah kamu sudah berhasil membuat website wordpress? Kamu ingin orang lain bisa menghubungi melalui websitemu? Pemilik situs seharusnya sudah paham mengenai apa saja yang menunjang kebutuhan website atau blog yang kamu miliki. Komunikasi antara kamu dengan pengunjung situs penting karena interaksi ini bisa memberimu banyak masukan dan saran dalam kaitannya membangun situs.
Hal ini terkait dengan bagaimana pengunjung website menghubungimu sebagai pemilik situs pada laman kontak yang kamu sediakan. Oleh karena itu, semisal kamu pengguna wordpress maka harus tahu apa itu plugin contact form wordpress sebagai cara paling umum orang menghubungimu.
Fungsi Plugin Contact Form WordPress
Fungsi plugin contact form wordpress berguna dan memiliki peranan penting dalam menjalin komunikasi antara pemilik dan pengunjung situs. Kamu bisa menggunakan plugin ini untuk mengumpulkan data berupa email, informasi kunjungan pada situs, feedback, melakukan survey, transaksi yang terjadi, konfirmasi pembayaran, pendaftaran anggota hingga mengunggah lampiran ke dalam situs.
Formulir kontak yang kamu miliki sangat penting karena menunjang terjadinya komunikasi antara kamu dengan user. Maka beberapa hal yang harus kamu pahami terkait plugin contact wordpress kira-kira adalah:
-
Selalu tersedia
Terhubung dengan internet sudah dipastikan akan selalu online, user juga akan menghubungi website kamu tanpa kenal waktu. Oleh karena itu penting menjadi selalu tersedia. Dengan adanya form kontak, maka mereka bisa menghubungimu dan menunggu respon dari kamu.
-
Informasi
Hubungan dan komunikasi yang baik membuat kamu memahami informasi yang user berikan. Kamu mendapatkan berbagai informasi dari user yang menggunakan situsmu dan memberikan feedback kepada mereka. Data yang masuk bisa kamu gunakan untuk menganalisis hal apa yang perlu kamu tingkatkan.
-
Keamanan
Pemasangan plugin contact wordpress menjadi penting karena bisa dijadikan alat untuk mengurangi spam pada inbox.
Rekomendasi Plugin Contact WordPress
Pastikan bahwa kamu memilih plugin contact wordpress terbaik sesuai dengan kebutuhanmu atau kamu bisa juga memilih beberapa daftar saran plugin di bawah ini:
-
Contact Form 7
Salah satu Plugin contact form wordpress yang paling populer digunakan dan diunduh oleh pengguna aktif wordpress. Kelebihan dari plugin ini adalah ramah pada interface pengguna dan mudah digunakan untuk mengelola berbagai formulir yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Contact Form 7 adalah plugin yang tetap berjalan baik sebab terbebas dari bug karena sering melakukan update.
-
Jetpack
Plugin satu ini cukup populer karena memiliki fitur lebih dari 30 modul. Kamu dengan mudah mendapatkan berbagai fitur dengan menginstall satu plugin ini. Kebutuhanmu akan terpenuhi dengan sajian fitur yang berbeda untuk situs wordpress mu. Mendukung fitur plugin lain, Jetpack bisa bekerja sama dengan plugin Akismet yang membuat formulir kontak wordpress mu terbebas dari spam.
-
Ninja Forms
Fitur interface dengan kemampuan drag and drop akan membantumu dalam menambahkan fields seperti alamat email dan fields lainnya dalam kurun waktu beberapa menit. Memiliki banyak ekstensi premium, Ninja Forms bisa menyajikan fitur editing, upload file, integrasi dengan Paypal, hingga dukungan untuk aktifitas email marketing.
-
Fast Secure Contact Form
Sama seperti plugin contact wordpress yang lain, Fast Secure Contact Form memungkinkan kamu memodifikasi email konfirmasi dan mendukung Captcha dan Akismet. Fitur lain yang dimiliki adalah mode direct pengunjung menggunakan URL setelah formulir dikirimkan. Cukup dikatakan user friendly karena penggunaannya yang cukup mudah dan dapat ditampilkan dimana saja pada website dengan shortcode.
-
Visual Form Builder
Pemahaman lebih mudah untuk membangun dan mengelola tanpa pusing kode HTML, CSS atau PHP. Kemampuan plugin contact wordpress satu ini, menyimpan secara otomatis entri formulir ke database wordpress dan bisa dikelola pada dashboard. Kamu juga bisa melakukan export entri file berbentuk CSV.
Baca juga : Hosting adalah
-
Gravity Forms
Tidak mempunyai versi gratis, plugin contact wordpress ini memberikan service yang tidak mengecewakan. Harga yang ditawarkan mulai dari 59 dollar hingga 259 dollar per tahun untuk versi Elite, kamu akan mendapatkan form entry yang tidak terbatas jumlahnya, serta fitur lain yang tak kalah keren, dan juga add-on MailChimp serta Slack sesuai versi yang kamu pilih.
-
WPForms
Cocok dipakai untuk blogger pemula karena kamu akan mendapatkan layanan notifikasi instan ketika user telah selesai mengisi formulir sehingga kamu bisa memastikan kecepatan respon kepada mereka. Layanan mengunggah file menggunakan form yang telah tersedia, kamu bisa mengunggah berupa gambar, PDF, dan format lainnya.
-
Caldera Forms
Unggul pada visual editor yang apik, maka tidak perlu bingung dengan tampilan informasi yang kamu perlukan. Plugin contact wordpress ini memiliki versi yang masih sepenuhnya gratis dan premium berbayar. Tentu saja, versi berbayar memberikan fasilitas lebih untuk penggunanya. Start dengan paket 15 dollar per bulan kamu akan mendapatkan layanan form dengan jumlah tak terbatas, submission dan juga tambahan antispam.
-
Formidable Forms
Plugin contact wordpress satu ini memiliki fitur mobile-responsive dengan drag and drop pada versi gratis yang mudah digunakan bahkan untuk kamu yang pemula. Versi premium kamu akan ditawarkan fitur-fitur seperti display visual kumpulan data yang telah dianalisis, form autocomplete ketika pengguna akan mengirim pesan yang membuat kamu tidak perlu menulis informasi identitas mereka secara manual.