• Home
  • Berita
  • Mengenal User Interface: Definisi, Fungsi, dan Contohnya

Mengenal User Interface: Definisi, Fungsi, dan Contohnya

Oleh Ratna Patria

Aspek tampilan visual aplikasi atau website itulah yang para web developer dan desainer sebut sebagai user interface (UI).

User interface adalah bagian penting sekaligus strategi jitu dalam mempresentasikan bentuk web atau aplikasi dengan cara terbaik sehingga user experience (UX) lebih optimal.

Ibaratnya user interface adalah kesan pertama yang akan user dapatkan dari hasil penggunaan sistem.

User interface
Sumber: Envato

Tentu saja karena perannya yang penting dalam eksistensi perangkat lunak di depan user, perancang UI (UI Designer) perlu merencanakan dan merancang bagian-bagian visual perangkat lunak secara saksama dan hati-hati.

Kali ini DomaiNesia akan menjelaskan informasi penting seputar UI mulai dari pengertian, fungsi, karakteristik, dan contoh penerapannya yang baik dan benar.

Dengan begitu kamu jadi bisa lebih aware bahwa user interface adalah bagian yang tak terpisahkan dari web atau aplikasi yang user friendly.

Pengertian User Interface (UI)

User interface adalah bagian dimana user bisa melihat sekaligus berinteraksi dengan komputer, website, atau aplikasi dengan tujuan agar user experience yang lebih mudah dan intuitif.

Contoh sederhana UI bisa kamu lihat pada tampilan menu-menu Windows.

Setelah kamu menekan icon Windows di pojok kiri bawah layar komputer atau laptop Windows, kamu akan ditampilkan berbagai menu yang disusun ke dalam grid dan layout seperti berikut.

Karena UI merupakan aspek integral dari user experience, UI terdiri dari dua bagian utama.

Pertama adalah visual design yang mana menjadi bagian untuk menyampaikan tampilan dan nuansa dari produk software.

Kedua adalah Interaction design yang merupakan kumpulan elemen fungsional dan logis dari produk software.

Dengan kata lain, user interface adalah bagian visual desain yang fokus pada tampilan untuk mewakili fungsi sebuah sistem yang bisa pengguna lihat.

UI biasanya melibatkan elemen visual seperti palet warna, animasi, tipografi, layout dan komposisinya, gambar, ikon, dan elemen UI design material lainnya.

Selain itu, faktor terpenting dalam pembuatan user interface adalah kesesuaian tampilan dan layout sistem dengan rasio ukuran perangkat (device) yang digunakan.

Jenis User Interface (UI)

Pada dasarnya UI bisa berwujud hardware atau software.

Contoh UI yang berupa hardware adalah bentuk keyboard, mouse, microphone, camera, monitor, speaker, printer, dan bentuk device lainnya.

Tapi bila di dalam prinsip software atau website, jenis user interface adalah meliputi:

  1. Form-based UI, merupakan tampilan antarmuka yang digunakan untuk memasukkan data ke dalam program atau aplikasi yang menawarkan pilihan terbatas.
  2. Graphical UI, merupakan perangkat input yang dapat menghasilkan output berupa visual, contohnya keyboard dan monitor.
  3. Menu-driven UI, merupakan UI yang menggunakan daftar pilihan agar bisa menavigasi program atau web. Misalnya pada ATM, perangkat tersebut menggunakan UI menu-driven ini sehingga user (nasabah) dapat menggunakannya dengan mudah.
  4. Touch UI, merupakan antarmuka yang bisa dioperasikan dengan sentuhan. Kamu bisa menemukan jenis UI ini pada sebagian besar smartphone, tablet, dan perangkat apapun yang menggunakan layar sentuh dengan input haptic.
  5. Voice UI, merupakan bentuk perangkat yang menggunakan perintah auditori atau suara agar terjadi interaksi antara manusia dan mesin. Contohnya pada perangkat virtual assistant, talk-to-text, GPS, dan lain sebagainya.

Fungsi User Interface (UI)

Berdasarkan pengertiannya, tujuan utama user interface adalah untuk menampilkan bagian antarmuka depan sebuah sistem agar mudah digunakan, efisien, dan bisa membuat pengguna merasa senang selama berinteraksi dengan sistem.

Dengan kata lain, UI penting untuk memenuhi harapan pengguna dalam fungsionalitas aplikasi atau website yang efektif.

Tak bisa dipungkiri bahwa user interface adalah arsitektur yang tak kalah penting dari kode program software untuk mendukung pengembangan teknologi yang mutakhir.

Tanpa UI, sebuah aplikasi atau website akan sulit pengguna pakai sehingga memicu perasaan tidak nyaman, terlebih bila digunakan oleh pengguna awam.

Sejatinya peran UI tidak terlepas dari penerapan Graphic User Interface (GUI) pada setiap program ataupun aplikasi smartphone.

Interface yang baik juga dapat mempengaruhi traffic website karena banyak pengguna akan mengakses situs lebih lama.

Apalagi jika website yang kamu miliki adalah website bisnis sehingga secara tak langsung user interface adalah bagian yang mendukung kesuksesan proses promosi bisnis.

Baca Juga: UI Microinteractions: Pengertian dan Contoh dalam Produk Digital

Karakteristik User Interface yang Bagus

Fungsionalitas dan visual UI yang baik akan sangat penting dalam membangun brand dan hubungan kamu dengan pengguna.

Akibatnya loyalitas pengguna akan meningkat dan lebih percaya kalau produk kamu dapat membantu mereka dibandingkan produk lain.

Selain itu, peluang pengguna produk yang memiliki desain visual terbaik untuk merasa puas akan lebih tinggi terlepas dari fungsi produk itu sendiri.

Untuk produk apapun, baik itu produk fisik (hardware) atau digital (software), mereka harus:

  1. Valuable

Bukan fungsi yang tepat dan tampilan yang cantik, hal pertama dan terpenting dalam user interface adalah apakah produk kamu dapat memenuhi kebutuhan pengguna atau tidak.

Itulah sebabnya mengapa kamu sebagai pemilik produk (hardware atau software) harus menemukan kecocokan pasar atau target audience yang tepat.

Yang paling penting, pastikan bahwa produk kamu bisa memahami sekaligus menyelesaikan masalah target audience sehingga mereka mau menggunakan produk kamu.

Tak perlulah memikirkan detail dan seluk beluk produk terlebih dulu sampai kamu bisa menentukan tujuan utama dan basis target audiens tertentu.

User interface
Sumber: Envato
  1. Memuaskan

Pengguna mana yang tidak suka tampilan aplikasi atau software yang menarik dan menyenangkan?

Biasanya hal yang menjadi pertimbangan utama dalam meneruskan penggunaan sebuah aplikasi atau software adalah interface yang eye catching dan tersedia konten desain yang menyenangkan.

Akibatnya pengguna dapat membangun pengalaman yang luar biasa dari sistem kamu dan Tidak segan untuk menjadi pengguna setia.

Kamu bisa menggunakan layout halaman yang unik, animasi, konten interaktif, desain grafis, serta unsur pola dan warna yang menarik.

  1. Mudah Diakses

Apabila kamu ingin menjangkau banyak pengguna, buatlah produk dengan mempertimbangkan siapa target pengguna yang akan paling merasakan manfaat kegunaan produk.

Kamu harus mendefinisikan semua target pengguna dengan jelas, golongkan target pengguna yang memiliki kebutuhan paling jelas dan spesifik.

Setelah target pengguna utama sudah puas, kamu bisa mengupgrade atau merancang ulang produk agar bisa menjangkau lebih banyak jenis target pengguna lainnya.

Pastinya dengan prinsip bahwa user interface adalah aspek penting pertama dalam menentukan kepuasan pengguna lainnya.

Dengan begitu, kamu bisa mengukur dan mengetahui banyak kebutuhan pengguna yang bermacam-macam sehingga aksesibilitas produk semakin optimal.

  1. Intuitif

Desainer produk hardware atau software perlu memikirkan bagaimana model interaksi antara pengguna dengan produk.

Hal ini dapat memastikan bahwa pengguna akan menyelesaikan penggunaan produk dengan semestinya.

Sebab, ketika pengguna berinteraksi dengan suatu produk, mereka tidak seharusnya memikirkan apa yang mereka lakukan.

Tapi cukup dengan melakukan apa yang perlu dilakukan untuk mencapai tujuan penggunaan produk.

  1. Jelas dan Ringkas

Karakteristik ini merepresentasikan bahwa kesederhanaan user interface adalah kuncinya.

Pengguna harus bisa memahami dengan jelas tujuan dari penggunaan interface melalui deskripsi yang ringkas sehingga mereka bisa memenuhi tujuan penggunaan dengan mudah.

Sebisa mungkin kamu buat elemen desain yang bisa menghemat waktu pengguna dalam menggunakan produk dan menghindari informasi desain yang berlebihan.

  1. Konsisten

Sebuah aplikasi atau website pasti memiliki beberapa halaman tambahan selain halaman utama.

Nah, antara design interface halaman utama dengan halaman tambahan jangan dibuat terlalu berbeda karena bisa memicu ambiguitas dan ketidakjelasan penyampaian informasi dari software.

Dengan arti kata lain, buatlah desain antarmuka yang konsisten atau minimal menggunakan layout yang serupa.

Contoh Desain User Interface yang Kreatif

Kini kamu sudah punya bekal untuk bisa membuat desain UI yang baik dan user friendly.

Selanjutnya kami akan Berikan beberapa contoh desain UI yang menurut kami terbaik dan kreatif.

Barangkali bisa menginspirasi desain untuk aplikasi atau website kamu. Check this out!

  1. Notion: Product Onboarding

Notion adalah aplikasi web dan software manajemen proyek yang memudahkan proses monitoring produktivitas pekerjaan tim atau perseorangan secara virtual dan remote.

Dengan Notion, kamu bisa membuat catatan, agenda pekerjaan, hingga to-do list.

Kami memilih Notion sebagai salah satu contoh terbaik dalam desain user interface adalah karena hampir sebagian besar halaman onboardingnya tampil jelas dan sangat terstruktur.

Para penggunanya akan disajikan beberapa instruksi manual yang mudah diikuti untuk hampir semua fiturnya.

Notion juga menyediakan resources video dan artikel tutorial untuk pengguna yang butuh informasi lebih tentang penggunaan Notion.

  1. FlowMapp: Interface Rapi

Selain Notion, web apps FlowMapp memiliki tampilan halaman proyek yang jelas, rapi, mudah digunakan, dan sangat optimal untuk mendukung proses belajar pengguna baru.

FlowMapp dominan menggunakan skema warna netral putih dan menu struktural yang membuat desain UI-nya lebih bersih dan sederhana.

Keuntungan penggunaan desain tersebut dalam user interface adalah mendukung proses fungsional produk yang lebih cepat sehingga pengguna bisa menggunakan fitur secara spesifik.

  1. Figma: Panduan Pengguna Pemula

Ketika pengguna pertama kali membuat file baru di Figma, mereka akan disajikan sebuah animasi tooltip yang berfungsi sebagai instruksi singkat dari tiap fitur Figma.

Animasi tooltip ini tersaji dalam sebuah pop-up yang dilengkapi dengan tombol Next berwarna ungu cerah.

Manfaat pemberian fitur panduan dalam user interface adalah meningkatkan pemahaman pengguna baru tentang aplikasi sehingga mereka tidak perlu mengulang beberapa tutorial.

Dengan begitu faktor kepuasan pengguna akan lebih tinggi dan pengguna bersedia untuk terus menggunakan aplikasi tersebut.

  1. Drink Half Past: Palet Warna yang Konsisten

Contoh website terbaik lainnya yang punya eye catching user interface adalah website Drink Half Past.

Website tersebut tampil mencolok dengan penggunaan palet warna yang konsisten antara warna putih, pink, orange, hijau, dan kuning.

Pemakaian warna-warna pastel tersebut terlihat menarik secara visual dan menunjukkan kepribadian brand yang menyenangkan.

Penggunaan prinsip desain tersebut sejalan dengan data sekitar 85% pengguna website memilih warna sebagai alasan utama mereka untuk memutuskan membeli produk pada suatu website e-commerce.

  1. Typeform: Galeri Menu Template

Aplikasi pembuatan dan desain formulir online, Typeform, menyediakan daftar galeri untuk template yang muncul saat pengguna akan membuat formulir baru.

Typeform menampilkan deretan rekomendasi desain template yang banyak pengguna lain pakai sehingga pengguna bisa menghemat waktunya dalam memutuskan penggunaan template.

Selain itu, pengguna akan disajikan beberapa informasi penting yang akan mereka dapatkan selama penggunaan template.

Prinsip desain ini dapat meminimalisir upaya pengguna dalam mempelajari fungsi fitur aplikasi dengan lebih cepat dan ringkas.

User interface
Sumber: Envato

User Interface adalah Pintu Pertama Kepuasan Pengguna

Berbagai produk digital dengan UI yang baik memberi keunggulan kompetitif di dunia yang terus berkembang dimana perusahaan menjadi sadar akan pentingnya user experience yang baik.

Hasilnya, user interface adalah solusi terbaik dalam menghadirkan fungsionalitas produk digital yang optimal di samping elegan.

Dan juga menjadi bagian yang penting karena itulah awal mula interaksi user dengan produk sistem dalam mencapai kebutuhan dan tujuan mereka.

Buatlah tampilan UI yang dapat mengedepankan software usability sehingga user betah menggunakan perangkat lunak kamu dan bersedia untuk merekomendasikannya ke orang-orang terdekatnya.

Dengan begitu website atau aplikasi kamu akan mendapatkan traffic penggunaan yang tinggi dan menjadikan bisnis tumbuh dengan optimal. Jika sudah banyak bisa menggunakan hosting DomaiNesia

Akhir kata dari kami, teruslah berinovasi dalam menghadirkan tampilan antarmuka yang user friendly sehingga mereka tahu bahwa user interface adalah bukan tampilan design software semata.

Ratna Patria

Hi! Ratna is my name. I have been actively writing about light and fun things since college. I am an introverted, inquiring person, who loves reading. How about you?


Berlangganan Artikel

Dapatkan artikel, free ebook dan video
terbaru dari DomaiNesia

{{ errors.name }} {{ errors.email }}
Migrasi ke DomaiNesia

Migrasi Hosting ke DomaiNesia Gratis 1 Bulan

Ingin memiliki hosting dengan performa terbaik? Migrasikan hosting Anda ke DomaiNesia. Gratis jasa migrasi dan gratis 1 bulan masa aktif!

Ya, Migrasikan Hosting Saya

Hosting Murah

This will close in 0 seconds