5 Cara Mendapatkan Ide Membuat Konten
Konten adalah bahan bakar utama untuk dunia online. Tidak hanya dalam bentuk tulisan saja, namun juga foto dan video. Dan seringkali kita kehabisan ide membuat konten untuk website atau blog yang kita miliki.
Nah, bagaimanakah cara agar DomaiNesians tak kehabisan ide untuk membuat konten?
Temukan Ide Membuat Konten yang Unik
Ide yang unik seringkali datang dari mana saja. Entah itu berasal dari video YouTube atau blog yang sering kita kunjungi. Mereka memiliki peran untuk memberikan ide untuk kamu membuat konten. Berikut ini adalah lima sumber yang bisa kamu gunakan sebagai tempat mencari ide membuat konten website atau blog milikmu.
Membaca Laporan dari Industri Sejenis
Sebuah ide konten tidak harus keluar dari bayang-bayang atau dari riset yang dilakukan original. DomaiNeians bisa mendapatkannya dengan cara membaca laporan industri yang terbaru. Nah, kira-kira DomaiNesians bisa mendapatkan laporan ini dimana?
Salah satu tempat untuk mendapatkan laporan industri adalah melalui website Think with Google. Pada website milik Google ini disediakan banyak sekali informasi mengenai tren yang sedang banyak dibahas di dunia online, panduan-panduan, dan infografis. DomaiNesians bisa merubah data yang panjang itu menjadi konten-konten website, atau membuat konten untuk email marketing pada para pengunjung website.
Seringkali laporan industri ini diabaikan oleh para pembuat konten karena terlalu panjang dan membosankan. DomaiNesians dapat mengambil keuntungan dari sini dengan menggunakannya sebagai tempat mencari inspirasi konten terbaru.
Bertanya Pada Audiens
Tanpa traffic dan audiens sebuah situs bagaikan sebuah pasar yang sepi pengunjung (rugi). Para pengunjung tersebut tentunya datang karena sebuah hal, informasi yang ingin mereka dapatkan melalui konten website milik DomaiNesians. Nah, sekarang bagaimana jika jenis konten yang mereka dapatkan hanya itu-itu saja alias tidak ada hal terbaru yang mungkin mereka ingin temukan?
Salah satu cara mendapatkan inspirasi untuk membuat konten yang laris dan menjual adalah bertanya pada pembaca. Ini seperti menanyakan pada pelanggan restoran mengenai makanan apa yang mereka ingin pesan dari daftar menu.
Seringkali kita sebagai penyedia konten hanya sekedar membuat tanpa memperhatikan audiens yang kita target. Padahal jika kita ingin membangun sebuah brand, kita perlu untuk memulainya dari pola pikir para audiens. DomaiNesians bisa mulai menerima masukan dari mereka melalui DM, inbox ataupun media lainnya.
Riset Hashtag Twitter
Mungkin DomaiNesians sebagian besar berfikir bahwa media sosial yang saat ini paling banyak digunakan adalah Instagram. Dan dari Instagram itulah kita bisa menggali ide membuat konten, dan mengesampingkan media sosial yang lebih dulu ada, Twitter. Padahal Twitter cukup baik untuk digunakan sebagai media riset ide membuat konten. Kenapa?
Hal ini karena Twitter merupakan media paling mudah dan praktis yang digunakan masyarakat untuk mengaktualisasikan pikirannya, tanpa harus repot memilih gambar / foto. Branding Twitter sebagai media penghasil pesan tertulis inilah yang membuat kita mudah melakukan riset. Terlebih lagi Twitter menggunakan fitur hashtag sebagai penandanya.
Hashtag akan mempermudah orang untuk melakukan diskusi pada tweet atau thread di Twitter, sekaligus mempermudah kita untuk mencarinya. DomaiNesians bisa melakukan riset pada hashtag yang sedang trending di Twitter sebagai bahan membuat konten.
Menulis Ringkasan dari Diskusi atau Seminar
DomaiNesians sering mendatangi acara-acara seminar atau diskusi? Nggak ada salahnya untuk menulis ringkasan atau mencatat poin-poin penting yang dibicarakan. Hal ini bisa menjadi salah satu cara mendapatkan ide untuk membuat konten.
Terhubung pada Influencer
Dalam membuat konten, bukan berarti DomaiNesians harus mengerjakannya di bunker bawah tanah. Namun malah DomaiNesians harus berkolaborasi dengan para experts, para opinion leaders, dan tentunya para influencers.
Para influencers yang bisa kalian ajak untuk berkolaborasi misalnya para blogger, para YouTuber, atau bisa juga menggunakan selebgram. Tentunya para influencers ini telah memiliki basis masa dan jenis-jenis konten yang beragam. Ada baiknya memilih mereka yang memiliki kedekatan atau korelasi langsung dengan jenis konten yang ingin DomaiNesians buat.
Baca Juga: 5 Hal yang Perlu Kamu Tahu Tentang Influencer Marketing
Berkolaborasi dan Banyak Diskusi
Inti dari bahasan kali ini adalah mengajak DomaiNesians untuk lebih banyak berdiskusi dan berkomunikasi dengan orang lain. Bisa langsung maupun tak langsung dengan media sosial. Karena, seringkali kita akan menemukan inspirasi ketika bertemu dengan orang-orang baru. Selamat membuat konten!