9 Tips Sederhana untuk Menambah Traffic Website
Hai DomaiNesians! Traffic pada website adalah salah satu indikator keberhasilan jika website berhasil menarik minat orang.
Entah itu untuk sekedar melihat, membaca konten, atau bahkan membeli produk yang ditawarkan. Tentu saja, sebagai pemilik website, kamu akan suka jika banyak pengunjung yang datang bukan?
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menambah traffic website. Cara dasarnya adalah dengan mempelajari dan mengaplikasikan SEO untuk mendapat traffic secara natural.
Tapi, ada juga cara lain yang bisa kamu coba. Nah, kali ini ada 9 tips untuk menambah traffic website dengan mudah. Simak penjelasannya ya!
Publish konten Perbandingan X vs Y
Apa itu konten perbandingan X vs Y? Nah, jika kamu sering berselancar di Internet kamu pasti sering sekali membanding-bandingkan banyak hal.
Mulai dari perangkat elektronik yang ingin kamu beli, produk kecantikan yang ingin kamu gunakan, dan perbandingan lainnya.
Ternyata tidak hanya kamu saja yang mencari konten perbandingan seperti itu. Banyak orang di luar yang suka sekali mencari perbandingan sebuah produk, barang, atau objek lainnya.
Di sinilah kamu berkesempatan untuk mengikuti kepopuleran konten tersebut. Konten perbandingan X vs Y misalnya seperti:
Baca Juga : Cara Membuat Website Pribadi Dari Nol Bagi Pemula
Hubungkan ke Profil Sosial Media
Selain membuat konten, kamu juga harus menghubungkan link website kamu ke semua profil sosial media yang kamu gunakan.
Cara ini adalah cara termudah untuk menambah traffic website, karena secara tidak langsung kamu berpromosi secara gratis ke orang-orang terdekat.
Apalagi saat ini, orang lebih suka menghabiskan waktu di sosial media. Sehingga akan jadi peluang untuk menyelamatkan eksistensi website kamu agar mendapat pengunjung setia.
Coba Formula TMC untuk Konten
TMC adalah singkatan dari Tinjau, Manfaat, dan Call-To-Action. Dimana untuk menambah traffic website dengan mudah, kamu bisa mengaplikasikan formula tersebut pada hampir semua konten post.
Jadi pada paragraf-paragraf awal, kamu harus memberikan review atau tinjauan tentang apa yang akan dibahas pada topik konten kamu.
Kemudian di paragraf inti, jelaskan manfaat apa dari konten yang kamu bahas. Dan terakhir, tambahkan Call-To-Action. Mintalah pengunjung untuk bertindak setelah membaca konten yang sudah kamu buat.
Bisa dengan membeli produk, memberi rating konten, atau membaca konten menarik lainnya. Formula TMC ini struktur yang sangat mudah dibaca oleh pengunjung.
Publish “Konten Berkualitas A++”
Konten yang berkualitas itu sudah pasti memang harus di-publish. Tapi kamu juga harus mempublikasikan konten yang berkualitas A++ untuk menambah traffic website dengan mudah.
Konten Berkualitas A++ adalah konten di atas konten berkualitas, yang membuat orang tertarik untuk ikut mempromosikannya.
Istilahnya konten yang membuat pengunjung membagikan konten kamu. Biasanya dibagikan melalui sosial media.
Tulis Topik yang Sedang Trending
Kebanyakan topik-topik yang tidak mengenal waktu sangatlah kompetitif. Tidak hanya satu atau dua website yang membuat konten dengan topik sejenis.
Ada ratusan konten yang sama dan hal tersebut membuat persaingan semakin ketat. Untuk itulah kamu bisa mencoba alternatif menulis topik yang lain, yang tentu saja sedang banyak dibicarakan.
Untuk melihat topik apa yang sedang tren dan banyak dicari orang, kamu bisa menggunakan tools Google Trends.
Baca Juga : 4 Tips Update Konten Website Supaya Tetap Cuan
Gunakan Post Gembok
Tidak semua post bisa ditampilkan untuk umum. Kamu mungkin bisa memfilter postingan yang ada di website yang hanya hanya bisa dibaca oleh orang-orang tertentu.
Misalnya oleh pengunjung yang sudah mendaftar atau yang telah melakukan langganan melalui email.
Dengan menggembok post, kamu bisa menambah traffic website untuk jangka panjang. Dan keuntungan lainnya, mendapat pelanggan baru atau anggota terdaftar baru di website, yang nantinya akan menjadi pengunjung loyal website kamu.
Masukkan Keyword di URL
Seperti dasar penerapan SEO pada umumnya. Keyword sangatlah berpengaruh untuk menambah traffic website secara original. Selain pemanfaatannya melalui konten, keyword juga sebaiknya dimasukkan ke dalam URL.
Sehingga mesin pencari akan sangat mudah mengenali konten dan menempatkan di halaman teratas sesuai dengan pencarian keyword.
Tulis Headlines yang Panjang
Menurut BuzzSumo, Konten dengan Headlines yang lebih panjang dari biasanya akan mendapat social sharing yang cukup banyak.
Entah bagaimana penjelasan secara ilmiahnya, tetapi berdasarkan studi kasus dengan headlines 80 sampai dengan 100 karakter mendapat rata-rata share sebanyak 200.
Artinya semakin banyak pengunjung share konten, maka konten dipromosikan secara gratis dan akan menambah traffic website.
Optimalkan Kata Kunci yang belum dimanfaatkan
Ketika kamu menggunakan SEO Tools, keyword tools, atau tools sejenisnya. Mereka akan menampilkan keyword yang sama.
Keyword tersebut bisa jadi bukan berdasarkan pencarian, melainkan berdasarkan banyaknya jumlah yang tersebar di Internet. Bagaimana jika ada keyword yang belum ditemukan.
Nah untuk itulah, kamu bisa memanfaatkan kata kunci yang belum dimanfaatkan dengan baik oleh siapapun. Baik itu kompetitor, atau website kamu sendiri.
Untuk mengetahui kata kunci yang belum dimanfaatkan ini, kamu bisa menggunakan Google Planner, platform tersebut akan memindai halaman untuk ide keywords yang kebanyakan orang tidak lihat.
Konten Berkualitas, Traffic Datang Tanpa Batas
Permasalah utama ketika kamu ingin menambah traffic website adalah membuat konten yang memang dibutuhkan oleh pengunjung.
Konten tersebut tentu saja konten yang bermanfaat dan mempunyai nilai. Sehingga pengunjung tidak segan untuk datang lagi, dan bagusnya ikut membagikan konten yang kamu buat.
Dengan mengaplikasikan 9 Tips di atas, website kamu akan mendapat traffic tambahan.
Membuat konten berkualitas saja tidak cukup, kamu harus membuat konten berkualitas A++ dan mempromosikan ke orang-orang, karena persaingan melalui sistem organik, saat ini cukup sulit untuk dilakukan.
Baca Juga : Cara Membuat Website Gratis dan Mudah Bagi Pemula