• Home
  • Tips
  • Every Niche is Unique, Go Find Yours With .XYZ

Every Niche is Unique, Go Find Yours With .XYZ

Oleh Ratna Patria
Every Niche is Unique, Go Find Yours With XYZ

Salah satu cara tercepat untuk mempromosikan bisnis atau membangun portofolio adalah dengan membuat website. Dengan go online, kamu akan belajar banyak hal, seperti bagaimana cara menemukan audiens, produk apa yang akan ditawarkan, siapa saja yang memiliki potensi menjadi pelanggan setia, penggemar dan pendukung.

Apa itu Niche?

Langkah pertama yang harus kamu lakukan sebelum go online adalah memilih niche. Apa itu niche? Niche adalah industri atau genre dari jenis produk dan layanan yang akan kamu tawarkan nantinya. Contoh beberapa niche yang banyak dipilih pada tahun 2019 ini adalah kesehatan dan diet, lingkungan hidup, dan moda transportasi terbaru. Beberapa contoh niche tersebut adalah produk dan layanan yang pasti dibutuhkan oleh banyak kalangan.

Contoh nyata adalah GrowthEngine.xyz. Mereka fokus pada tema growth hacking untuk bisnis digital seperti, ecommerce, aplikasi seluler, dan perangkat lunak lainnya. Agensi tersebut mampu memberikan apa yang audiens inginkan, yaitu akuisisi dan retensi pelanggan.

domain unik
Sumber: Pixabay

Niche is Important, Now Go Find Yours!

Niche akan membantu kamu fokus pada satu strategi yang cocok dengan bidang usaha atau industri tertentu. Jika kamu memahami produk dan layanan seperti apa yang ditawarkan dan siapa audiens kamu, kamu akan lebih mudah menemukan cara berkomunikasi yang efektif.

Biasanya, bisnis yang baru dirintis memiliki pesan yang kurang sesuai dengan keinginan pasar. Industri kreatif akan terlihat lebih ketika mereka memiliki sesuatu yang berbeda dari yang lain, dan sebuah bisnis akan lebih dipercaya ketika dikenal sebagai usaha dengan manfaat yang spesifik.

Bisnis atau portofolio yang fokus pada satu niche akan membantu kamu membangun identitas tersendiri. Kamu bisa memberikan nilai kepada pelanggan potensial dengan mencari tahu tentang kebutuhan-kebutuhan unik mereka. Cukup mulai dengan niche yang memiliki arti yang jelas. Dari situ, lambat laun kamu akan berkembang, memperluas cakupan sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

3 Cara Memilih Niche yang Tepat

  1. Gali Lebih Dalam Semua Kemungkinan

Dimulai dengan membuat daftar ide-ide yang memungkinkan. Coba jawab beberapa pertanyaan ini:

  • Minat apa yang paling kamu senangi? Bisa dari hobi atau aktivitas yang biasa kamu lakukan jika memiliki waktu luang.
  • Permasalahan apa yang bisa kamu pecahkan? Kamu bisa mencari tren terbaru di internet.
  • Apa yang akan kamu lakukan jika mendapatkan sejumlah uang? Pikirkan sesuatu yang bisa membuat kamu senang (selain belanja dan traveling keliling dunia).

    domain unik
    Sumber: Pixabay

  1. Tentukan Nilai dan Minat Publik

Langkah selanjutnya adalah memilih tiga ide teratas, lalu persempit kembali dengan, seberapa familiar ide tersebut pada audiens dan bagaimana potensi keuntungannya. Audiens atau pelanggan di luar sana harus bisa mendapatkan manfaat dari apa yang kamu tawarkan. Caranya:

  • Cek kata kunci atau keywords, yang paling tidak mencapai 10.000 permintaan pencarian. Banyaknya pesaing tidak selalu menjadi hal yang menakutkan. Adanya pesaing juga diartikan bahwa niche tersebut memiliki pelanggan dan siap membeli. Sementara kompetisi yang rendah bisa diartikan dengan tidak banyaknya peminat di luar sana.
  • Cara lain untuk mengukur keunikan niche adalah dengan melihat seberapa banyak buku, artikel atau makalah yang ditulis untuk hal tersebut. Jika niche yang kamu cari memiliki banyak artikel yang membahasnya, berarti banyak penulis yang menganggap hal tersebut penting.
  1. Buat Dirimu Lebih Menonjol

Setelah menentukan topik yang sekiranya memiliki banyak peminat, sekarang saatnya kamu melihat persaingan pasarnya. Cari kata kunci yang masih berkaitan dengan niche kamu, lalu lihat siapa saja yang muncul. Dari situ, kamu bisa mencatat karakteristik utama dan membuat karakteristik mu sendiri, yang berbeda dan unik. Perbedaan yang bisa kamu buat misalnya, harga, kualitas, atau inovasi produk.

domain unik
Sumber: Pixabay

Buat Nama Domain Unik dengan .XYZ

Salah satu cara supaya menjadi lebih unik dari yang lain adalah dengan membedakan konten dan desain. Domain unik yang menggunakan .XYZ bisa menggambarkan sesuatu yang berbeda dan otentik. Buatlah nama domain unik yang sama dengan nama bisnis. Kalau kamu membuat sebuah website portofolio, maka buatlah nama yang sama dengan nama kamu, sehingga pelanggan atau audiens bisa dengan mudah menemukan profil kamu di internet. Domain unik .XYZ adalah nama domain unik yang mudah diingat dan hal tersebutlah yang membuatnya cocok untuk setiap niche.

Ratna Patria

Hi! Ratna is my name. I have been actively writing about light and fun things since college. I am an introverted, inquiring person, who loves reading. How about you?


Berlangganan Artikel

Dapatkan artikel, free ebook dan video
terbaru dari DomaiNesia

{{ errors.name }} {{ errors.email }}
Migrasi ke DomaiNesia

Migrasi Hosting ke DomaiNesia Gratis 1 Bulan

Ingin memiliki hosting dengan performa terbaik? Migrasikan hosting Anda ke DomaiNesia. Gratis jasa migrasi dan gratis 1 bulan masa aktif!

Ya, Migrasikan Hosting Saya

Hosting Murah

This will close in 0 seconds