Cara Jual Foto Online di Website Pribadi dan Web Photo Stock
Internet telah merubah banyak cara hidup manusia, salah satunya dari bidang fotografi.
Sebab, para fotografer jadi punya tempat untuk menawarkan jasanya, memamerkan beberapa karya fotografinya, sekaligus menghasilkan cuan dari karyanya tersebut dengan mudah melalui situs jual foto online.
Ada beberapa pilihan cara dan strategi untuk fotografer bisa jual foto di internet, tergantung pada tingkat pengalaman, jumlah waktu yang diinvestasikan, dan jumlah uang yang diharapkan.
Nah, blog DomaiNesia kali ini akan membahas beberapa pilihan cara dan platform paling populer yang bisa fotografer pilih untuk jual foto online.
Baik itu foto stock, fotografi seni rupa, atau produk foto cetak.
Dengan begitu, kamu bisa menciptakan simbiosis mutualisme; pengguna internet (customer) bisa mendapatkan foto berkualitas tinggi dengan mudah disamping kamu mendapatkan komisi dari hasil pengaksesan dan pengunduhan foto oleh customer.
Fakta Jual Foto Online Melalui Website Photo Stock
Salah satu solusi tercepat bagi fotografer untuk bisa mendapatkan uang, khususnya fotografer freelance, adalah dengan mengunggah karya foto ke website photo stock.
Tapi sebelumnya kamu harus tahu beberapa hal terkait jual foto di internet dengan web photo stock berikut ini.
-
Tahapan Persetujuan
Kamu tidak bisa asal mengunggah foto atau karya fotografi dan langsung mulai menjualnya di platform photo stock itu.
Sebab, sebagian besar dari mereka akan meminta kamu untuk melakukan beberapa proses persetujuan.
Oleh karena itu, pastikan bahwa foto-foto kamu sudah memenuhi standar kualitas konten yang masing-masing website photo stock tentukan.
-
Komisi Tidak 100% Untuk Kamu
Yap, inilah kelemahan dari jual foto online di web photo stock.
Mereka tidak mengizinkan kamu menentukan sendiri harga foto-foto jepretan kamu.
Sebab, kamu harus mengikuti ketentuan harga jual foto sesuai peraturan komisi dari website tersebut.
Dengan begitu, kamu tidak 100% bisa mendapatkan semua keuntungan penjualan foto kamu.
-
Kompetitif
Nyatanya beberapa situs photo stock populer akan memberikan eksposur pada karya-karya kamu, tetapi mereka juga sangat kompetitif.
Pasalnya, foto kamu akan terus bersaing dengan jutaan foto lain.
Itu sebabnya kamu harus menonjolkan karya-karya kamu sehingga punya kesempatan untuk bisa menampilkan sekaligus jual foto di internet.
-
Eksklusivitas
Dalam beberapa kasus, suatu website photo stock menerapkan ketentuan eksklusivitas foto yang membuat kamu tidak bisa menjual foto yang sama di website photo stock lainnya.
Itulah pentingnya memilih satu dari sekian banyak website jual foto di internet yang menawarkan keuntungan komisi terbaik.
-
Copyright
Saat kamu jual foto online melalui website photo stock, kamu akan memegang hak ciptanya secara penuh.
Selain itu, kamu perlu menawarkan foto dengan lisensi royalty-free, artinya pembeli foto kamu punya hak tertentu untuk menggunakannya sesuai kebutuhan mereka.
Hanya saja mereka tidak bisa menjual kembali foto-foto kamu sehingga kamu terbebas dari permasalahan copyright.
5 Platform Jual Foto Online Terbaik
Jadi bagaimana, apakah kamu tertarik memanfaatkan website photo stock untuk dapat cuan tambahan dari jual foto di internet?
Jika iya, maka kamu wajib baca review dari beberapa rekomendasi website photo stock berikut ini.
Adobe Stock memiliki kredibilitas tinggi sebagai bagian dari fungsi software editing foto Adobe terpopuler di pasaran.
Bagaimana tidak, pelanggan bisa mendapatkan banyak foto eksklusif (salah satunya dari foto kamu) karena Adobe Stock terintegrasi dengan software Adobe, mulai dari Adobe Lightroom, Photoshop, atau Illustrator.
Hal ini sangat mendukung peningkatan visibilitas karya-karya foto kamu di depan pelanggan.
Cara uploadnya pun cukup mudah. Pertama-tama kamu perlu sign in dengan akun Adobe di www.stock.adobe.com dan setelah itu kamu akan ditampilkan dashboard berisi statistik pendapatan jual foto online.
Jika kamu ingin mulai menjual foto atau ilustrasi, pilih menu Uploaded Files pada header.
Kamu juga bisa mengatur jenis, kategori, keyword, alt text, dan judul foto agar foto kamu bisa teroptimasi sehingga pelanggan bisa menemukan karya kamu di halaman pertama hasil pencarian Adobe Stock.
Keunggulan lain Adobe Stock:
- Komisi keuntungan 33% untuk foto, ilustrasi, dan gambar vektor serta 35% untuk video.
- Tidak ada eksklusivitas foto sehingga kamu bisa menjual foto yang sama di platform photo stock luar Adobe Stock.
- Bisa unggah foto dari Adobe Lightroom.
Shutterstock adalah rekomendasi website photo stock paling populer lainnya yang sudah beroperasi selama lebih dari 15 tahun.
Selain foto, kamu bisa mengunggah sekaligus menjual berbagai produk grafis dan audio lainnya, seperti ilustrasi, video, hingga musik.
Shutterstock sebagai web jual foto di internet memungkinkan kamu untuk mempertahankan copyright karya dengan kendali personal.
Hampir sama seperti Adobe Stock, kamu perlu membuat akun Shutterstock untuk menjadi kontributor mereka.
Segala proses registrasi kontributor tidak memungut biaya apapun.
Walau begitu, Shutterstock tidak terlalu cocok untuk fotografer yang baru ingin menghasilkan uang dari jual foto online karena harus berkompetisi dengan kontributor lama.
Tapi, jika karya kamu punya keunikan tersendiri, jual foto di internet melalui Shutterstock adalah keputusan terbaik.
Kelebihan lain Shutterstock:
- Platform berskala global sehingga pembeli bisa dari negara manapun.
- Komisi keuntungan 15-40% tergantung jumlah pengunduhan foto dan karya lainnya oleh pelanggan.
- Memiliki dashboard kontrol penjualan dan tersedia berbagai fitur (upload, status konten, keywording, status tracker, dll).
Selain Adobe Stock dan Shutterstock, Getty Images adalah salah satu website photo stock terbaik di kelasnya.
Lebih dari 1,5 juta pelanggan di lebih 200 negara dapat mengakses sekaligus menggunakan karya grafis dari ratusan kontributor setiap harinya.
Untuk bergabung menjadi kontributor Getty Images, kamu bisa membuat akun melalui aplikasi mobile atau website resminya.
Tapi setelah itu kamu tidak langsung bisa jual foto online di sana karena kamu perlu mengupload 3-6 sampel konten grafis original yang selanjutnya akan tim Getty Images review dalam menentukan apakah konten kamu cukup berkualitas untuk mereka pasarkan.
Kelebihan lain Getty Images:
- Harga jual foto di internet yang terbilang tinggi daripada website photo stock lainnya: $575 untuk foto resolusi tinggi dan $375 untuk foto resolusi standar-rendah.
- Komisi keuntungan 15% untuk konten royalty-free resolusi standar dan 20% untuk konten royalty-free resolusi tinggi.
- Cocok untuk fotografer freelance yang mencari eksposur untuk karya-karyanya.
iStock photo menjadi salah satu platform premium andalan fotografer untuk jual foto di internet.
Pasalnya, disana tersedia berbagai resources dan fitur yang membantu fotografer baru untuk memulai penjualan karya mereka.
Karena platform ini milik dan beroperasi di bawah naungan Getty Images, kamu perlu membuat akun Getty Images agar bisa mulai menjual konten grafis.
Hanya saja sistem regulasi upload konten di iStock Photo cukup rumit.
Sebab, kamu perlu mengupload konten gambar atau ilustrasi via link Google Drive atau Dropbox.
Sedangkan untuk konten video kamu harus upload paling tidak 3-6 konten via link YouTube.
Setelah itu, barulah tim editor iStock akan mereview konten-konten yang akan kamu jual.
Keuntungan lain iStock Photo:
- Komisi keuntungan 15-20% untuk jenis konten non-eksklusif serta 25-45% untuk jenis konten eksklusif iStock Photo dan tergantung jumlah pengunduhan foto dan konten grafis milik kamu.
- Otomatis menjadi kontributor Getty Images.
Meskipun jangkauan pemasaran yang tidak seluas Shutterstock dan Adobe Stock, Alamy adalah tempat jual foto di internet terbaik selanjutnya yang wajib kamu coba.
Pasalnya, menjadi kontributor Alamy relatif mudah, pertama kamu harus mengisi aplikasi pendaftaran di situs resminya.
Setelah itu kamu mulai dengan mengupload 3 karya original kamu sesuai syarat dan ketentuan kualitas gambar Alamy untuk selanjutnya di approve oleh tim Alamy.
Jika akun kamu sudah mendapatkan approve, kamu bisa upload sekaligus jual foto online hingga 500 foto sekaligus di interface alamy yang user friendly.
Keunggulan lain Alamy:
- Komisi keuntungan mencapai 50% untuk setiap jenis gambar dan ilustrasi (konten grafis dikelompokkan berdasarkan kebutuhan pengguna gambar yang diberi harga antara $20-$640).
- Tersedia tools untuk analisis trend gambar/foto dan kebutuhan konsumen.
Jual Foto Online Dengan Website Pribadi
Sebagus-bagusnya dan semudah-mudahnya jual foto di internet melalui platform photo stock di atas, kamu akan berkesempatan lebih banyak mendapatkan keuntungan bila menjual foto melalui website pribadi.
Dan WordPress adalah platform web builder terbaik dalam membangun website portofolio fotografi yang eksklusif dan bernilai tinggi untuk nama brand dan keuntungan pendapatan hasil jual foto online.
Sebab kamu berkesempatan untuk:
- Menjual konten sebanyak apapun yang kamu mau.
- Bisa menetapkan harga jual foto online sendiri.
- Tidak ada potongan komisi dari pihak luar sehingga murni 100% keuntungan penjualan masuk ke rekening pribadi.
- Bebas mengatur layout tampilan website terbaik agar foto dan gambar grafis bisa tampil lebih menarik.
- Bisa menentukan syarat dan ketentuan jual foto di internet.
Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa WordPress menyediakan ribuan plugin yang mendukung fungsi berbagai jenis website.
Tak terkecuali untuk pengembangan website portofolio fotografi yang bertujuan menjual foto sekaligus memperoleh eksposur karya grafis.
Adapun macam plugin dan tema yang bisa kamu gunakan dalam rancangan website jual foto online adalah Modula dan Sell Media.
Kedua plugin tersebut dapat membantu kamu dalam:
- Pengaturan gaya layout dan desain website sesuai preferensi pribadi.
- Pengelolaan pembayaran foto atau gambar secara online.
- Melindungi konten grafis dengan password dan watermark.
- Menjual karya dengan beragam pilihan lisensi.
Fungsi fitur-fitur tersebut bisa website miliki tanpa perlu coding sedikitpun, lho.
Baik plugin Modula dan Sell Media sama-sama menjadi plugin gallery yang user friendly untuk fotografer pemula dan intermediate agar website fotografi memiliki fungsionalitas yang lebih baik.
Kamu juga bisa menerapkan strategi digital marketing terbaik agar jangkauan visibilitas jual foto di internet melalui website fotografi lebih luas.
Misalnya social media marketing, SEO, copywriting, dan lain-lain.
Jual Foto Online: Cara Mudah Dapat Cuan Dari Hobi
Melalui artikel ini, kami berharap kamu jadi bisa lebih mudah memutuskan cara menjual foto-foto secara online dan menghasilkan uang darinya.
Tentu saja kamu bisa pilih mau menggunakan platform jual foto online yang mana dari rekomendasi kami. Tapi saran kami, pilihlah berdasarkan kebutuhan bisnis fotografi kamu.
Jika kamu ingin mendapatkan lebih banyak eksposur, coba jual foto di internet melalui salah satu atau semua platform website penyedia fotografi di atas.
Namun, jika kamu ingin opsi operasional jual foto di internet yang paling hemat biaya kami sarankan untuk membuat website fotografi sendiri.
Sebab, kamu bisa memegang kendali penuh atas segala macam komisi dari usaha jual foto di internet.
Kini kamu bisa membuat website fotografi mudah dan cepat dengan web builder WordPress dan plugin rekomendasi kami dari berlangganan fitur Instant Deploy DomaiNesia, lho.
Untuk informasi selengkapnya kamu bisa kepoin fitur instant deploy di sini!